- JDIH
- Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan
JDIH
Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan
DETAIL BERITA
Herman Deru Buka Rakerda XI TP PKK Sumsel: Istri Kepala Daerah Punya Peran Kunci dalam Pembangunan dan Harus Hasilkan Rekomendasi Solutif
Palembang. Gubernur Sumatera Selatan sekaligus Pembina Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sumsel, H. Herman Deru, membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) XI TP PKK Sumsel Tahun 2025. Mengusung tema “Bergerak Bersama, Perkuat Kolaborasi Serta Mewujudkan Program Prioritas dan Unggulan Menuju Sumsel Maju Terus untuk Semua”, acara ini diselenggarakan di Griya Agung Palembang, Senin (17/11/2025).
Dalam arahannya, HD menekankan bahwa Rakerda sangat penting untuk mengimplementasikan program yang dihasilkan dari Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dan menegaskan posisi strategis TP PKK.
HD menjelaskan bahwa tugas pokok kepala daerah meliputi tiga peran utama: pemimpin pemerintahan, pemimpin pembangunan, dan pemimpin masyarakat.
"Nah posisi (TP PKK) di mana? Ada dua tempat, yakni pemimpin pembangunan dan pemimpin masyarakat. Artinya, begitu penting dan diharapkan tugas TP PKK," ungkap HD.
Gubernur juga menyoroti adanya pengaruh besar terhadap kinerja kepala daerah dalam menjalankan tugas, menekankan pentingnya peran dan tanggung jawab TP PKK.
Ia menambahkan bahwa Rakerda ini harus menghasilkan rekomendasi internal maupun eksternal yang solutif.
"Rakerda harus memberikan rekomendasi internal maupun eksternal sehingga tidak hanya OPD pengampu, namun ke semua elemen dapat bersinergi serta Solutif," tegasnya, mendorong kolaborasi lintas sektor.
Sementara itu, Ketua TP PKK Sumsel, Hj. Feby Herman Deru, menyampaikan bahwa tujuan utama Rakerda ini adalah menyamakan pemahaman mengenai hasil Rakernas, merencanakan program kerja, mengimplementasikan program prioritas, dan mencari solusi atas tantangan di lapangan.
Rakerda ini dihadiri oleh 17 Ketua TP PKK Kabupaten/Kota dan 102 Pengurus PKK se-Provinsi Sumsel.
"Kami mendengarkan arahan Pak Gubernur dan mendengarkan pemaparan tentang RPJMD Sumsel, kiranya kegiatan ini bermanfaat demi Sumsel Maju Terus untuk Semua," tutup Hj. Feby Herman Deru, menandakan kesiapan seluruh jajaran PKK untuk bekerja keras demi kemajuan daerah.
Turut hadir Ketua BKOW Sumsel Lidyawati Cik Ujang dan Para ketua TP PKK 17 Kab/Kota